Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Bitcoin Naik Setelah Suku Bunga Naik

     

    Bitcoin Naik Setelah Suku Bunga Naik
    Bitcoin Naik

    Akhirnya setelah bulan merah Cryptocurrency di bulan April. Harga Bitcoin naik setelah suku bunga naik sebesar 0.5%. Kenaikan suku bunga terbesar dalam sejarah sejak tahun 2000, tetapi pasar harus siap dengan kondisi yang lebih buruk. Karena ada kekhawatiran akan kenaikan suku bunga 0.75%, yang tidak sesuai yang tidak dinginkan. Akhirnya, pasar crypto dan saham sedikit menguat.

    Bitcoin dengan kapitalis pasar terbesar memimpin kenaikan lebih dari 6% dalam 1 jam setelah pengumuman kenaikan suku bungan The Fed, berdasarkan data Coinmarketcap. Seperti yang sering terjadi ketika Bitcoin naik maka akan diikuti dengan kenaikna alt coin lainnya.

    Faktor yang mempengaruhi kenaikan crypto dan saham karena keputusan The Fed untuk menaikan suku bunga setengah poin. Ketika The Fed menaikan suku bunga, meningkatkan biaya pinjaman lembaga keuangan yang memiliki efek domino hingga tingkat suku bunga kredit ke konsumen. Tujuan adalah untuk memperlambat atau membalikan tingkat inflasi dengan menghasilkan uang yang lebih mahal.

    Baca Juga: Suku Bunga The Fed (Suku Bunga FOMC)

    Langkah-langkah pengetatan ekonomi yang dilakukan The Fed adalah salah satu dari beberapa alasan untuk harga kripto yang stagnan atau turun yang telah kita lihat dalam beberapa bulan terakhir. The Fed yang Hawkish yang berarti ada lebih sedikit minat pada aset yang memiliki resiko tinggi seperti crypto.

    The Fed mengambil tindakan ini untuk menekan inflasi yang melonjak yang mencapai 8.5% dibulan Maret, tertinggi dalam 40 tahun terakhir. Jerome Powell pemimpin Federal Reserve mengatakan "Inflasi terlalu tinggi dan kami memahami kesulitan yang ditimbulkan dan kami bergerak cepat untuk menurunkannya kembali.

    Harga Crypto menurun diminggu sebelum pertemuan. Yang menjadi salah satu alasannya adalah ketakutan akan kenaikan 0.75% baik sekarang atau dimasa yang akan datang. Dana adanya kekhawatiran gerakan anti-inflasi yang agresif dapat menyebabkan resesi, risiko yang telah diisyaratkan pada bulan April.

    Baca Juga: Shiba Inu Bisa Digunakan Untuk Membeli Tanah Di Metaverse SHIB